Timnas Jepang punya cara unik untuk meluncurkan jersey mereka di Piala Dunia 2022. Jepang menggandeng dua manga sepakbola yang lagi populer di Jepang, yaitu Blue Lock dan Giant Killing.
![]() |
Source image: JFA Official |
Seperti yang sudah diketahui,
Jepang dipastikan akan bermain di fase grup Piala Dunia 2022. Jepang menjadi
salah satu dari enam wakil Asia di turnamen empat tahunan tersebut.
Seperti turnamen-turnamen
sebelumnya, tim-tim yang akan bertanding akan meluncurkan jersey khusus mereka
untuk Piala Dunia 2022. Jepang pun demikian, mereka baru-baru ini meluncurkan
seragam tempur yang akan mereka kenakan di Qatar.
Namun ada yang unik dari cara
peluncuran Jersey Jepang ini. Adidas dan JFA menjalin kerja sama dengan dua
manga sepakbola top Jepang, yaitu Giant Killing dan Blue Lock.
Kerja sama itu dalam bentuk
kedua mangaka dari serial itu membuat ilustrasi khusus mengenai jersey baru
Jepang dengan menggunakan karakter dari manga mereka seperti yang terlihat di
atas.
Ini bukan kali pertama Jepang
bekerja sama dengan manga untuk meluncurkan jersey mereka. Beberapa tahun lalu,
Timnas Jepang juga menggandeng manga legendaris, Captain Tsubasa untuk merilis
seragam baru mereka.
Dapatkan informasi terbaru
seputar Jepang dan dunia manga hanya di Extalia. Yang mau beli figure-figure
impian, kalian bisa pesen di Extalia Hobbies!
Source: JFA Official
Kontributor: Serafin Unus Pasi
EXTALIA HOBBIES
.
Your daily needs of anime and movie action figure and merchandise
.
~For Fast Order : WA 0878-3878-0075 (Exi) / 0812-2854-4960 (Talia)
.
www.extaliatoys.com
.
#animeinfo #animeindo #animefakta #faktaanime #animeshop #tokoanime #animeclothing #animeshopping #jualfigure #jualgundam #wibuindonesia #anime #manga #actionfigure #otakuindonesia#jepang #japan #comiket99 #jfa #adidas #thesamuraiblue #worldcupjersey #japanjersey #fifaworldcup2022 #bluelock #giantkilling
Posting Komentar