Ada kabar baik buat kalian para Buddies. Sakurazaka46 resmi mengumumkan bahwa mereka akan merilis single ke-4 mereka dalam waktu dekat ini.
Source Image: Sakurazaka46 Official Twitter
Pengumuman itu disampaikan
manajemen Sakurazaka46 melalui akun resmi mereka. Mereka mengonfirmasi bahwa
single ke-4 Sakurazaka46 akan berjudul 'Samidare Yo'.
Dalam teaser yang dirilis,
manajemen Sakurazaka46 mengumumkan tagline untuk single ini yang cukup menarik.
Yaitu 'Meskipun aku tidak tahu apa yang ada di depan, aku datang untuk menyeret
banyak hal seperti hujan di musim panas'.
Untuk formasi senbatsu single
ini juga akan diumumkan dalam waktu dekat ini. Tepatnya senbatsu single ke-4
ini akan diumumkan di acara mingguan Sakurazaka46 'Soko Magattara, Sakurazaka?'
yang tayang pada tanggal 13 Februari mendatang.
Single ini rencananya akan
dirilis pada tanggal 6 April 2022 mendatang. Momen ini bertepatan dengan debut
Keyakizaka46 (nama Sakurazaka46 sebelum rebranding) dengan single mereka,
Silent Majority enam tahun yang lalu.
Single ini juga bakal jadi
single perpisahan untuk beberapa member Sakurazaka46. Watanabe Risa dan Harada
Aoi akan lulus bersama aktivitas promosi single ini.
Seperti apa single baru ini?
Mari kita nantikan bersama!
Source: Sakurazaka46 Official Twitter
Kontributor: Serafin Unus Pasi
EXTALIA HOBBIES
Your daily needs of anime and movie action figure and merchandise
~For Fast Order : WA 0878-3878-0075 (Exi) / 0812-2854-4960 (Talia)
.
Yuk maksimalkan pengalaman koleksi Figure-mu bersama Extalia Hobbies!
.
#animeinfo #animeindo #animefakta #faktaanime #animeshop #tokoanime #animeclothing #animeshopping #jualfigure #jualgundam #wibuindonesia #anime #manga #actionfigure #otakuindonesia #jepang #japan #comiket99
#sakurazaka46 #sakamichi #46group
#4thsingle #samidareyo
Posting Komentar