Sebuah kabar baik bagi kalian pecinta game Nier:Automata. Serial game ini dilaporkan bakal diadaptasi menjadi anime.
![]() |
Source Image: Playstation Official |
Game NieR:Automata merupakan
game yang dirilis pada tahun 2017 silam. Game garapan Square Enix ini merupakan
sequel game NieR yang dirilis di tahun 2010.
Game ini merupakan salah satu
game yang mendapatkan rating yang sangat tinggi di kalangan para gamer. Baik
dari sisi grafis, action combat, cerita dan musiknya diklaim kelas wahid.
Saking populernya serial ini,
beredar kabar bahwa game ini akan diangkat menjadi anime. Laporan itu dilansir
oleh Comicbook.com.
Dalam laporannya, Comicbook
mencatat bahwa baru-baru ini ada pendaftaran domain website baru bernama
Nier-Anime di Jepang. Website ini diduga akan menjadi platform untuk perilisan
anime tersebut.
Sejauh ini Square Enix belum
memberikan keterangan apapun. Mereka masih bungkam terkait rumor adaptasi anime
dari serial ini.
Sebagai informasi, Square Enix
yang memiliki dasar sebagai perusahaan game juga aktif memproduksi anime. Ada
beberapa serial yang sukses diproduksi oleh Square Enix seperti Full Metal
Alchemist dan Soul Eater. Beberapa game mereka seperti Final Fantasy 7 juga
diadaptasi dalam serial anime.
Melihat kapasitas Square Enix
tersebut, para fans cukup yakin bahwa serial ini benar-benar akan diadaptasi
dalam bentuk anime.
Dapatkan informasi terbaru
seputar game dan anime hanya di Extalia. Kalian ngidam figure-nya YorHa? Bisa
banget tuh dipesen di Extalia Hobbies, harganya bersahabat kok.
Source: Comicbook
Kontributor: Serafin Unus Pasi
EXTALIA HOBBIES
Your daily needs of anime and movie action figure and merchandise
~For Fast Order : WA 0878-3878-0075 (Exi) / 0812-2854-4960 (Talia)
www.extaliatoys.com
.
Yuk maksimalkan pengalaman koleksi Figure-mu bersama Extalia Hobbies!
.
#animeinfo #animeindo #animefakta #faktaanime #animeshop #tokoanime #animeclothing #animeshopping #jualfigure #jualgundam #wibuindonesia #anime #manga #actionfigure #otakuindonesia #jepang #japan #comiket99
#nier #nierautomata #2b #animeadaptation
Posting Komentar