Banyak para kolektor action figure pemula yang masih belum tahu bagaimana cara merawat action figure supaya tetap awet. Bahkan tempat penyimpanan yang salah juga bisa membuat warna cat action figuremu cepat memudar lhoo..
Berikut 7 tips cara merawat action figure dengan baik dan benar
1. Rutin membersihkan action figure
Kamu bisa membersihkan action figuremu setiap 1 bulan sekali. Cara paling mudah adalah kamu bisa membersihkan dengan sulak / kuas kecil jika figuremu memiliki sendi sendi kecil di lipatan figurenya. Setelah itu bersihkan figure dengan lap lembut yang diberi sedikit ait agar lembab. Angin - anginkan figure beberapa menit saja sebelum figure dimasukan kembali ke dalam rak / box. Jika kamu memiliki rak kaca yang tertutup itu jauh lebih baik karena meminimalisir debu yang menempel pada figure nya.
Kamu bisa membersihkan action figuremu setiap 1 bulan sekali. Cara paling mudah adalah kamu bisa membersihkan dengan sulak / kuas kecil jika figuremu memiliki sendi sendi kecil di lipatan figurenya. Setelah itu bersihkan figure dengan lap lembut yang diberi sedikit ait agar lembab. Angin - anginkan figure beberapa menit saja sebelum figure dimasukan kembali ke dalam rak / box. Jika kamu memiliki rak kaca yang tertutup itu jauh lebih baik karena meminimalisir debu yang menempel pada figure nya.
2. Jangan langsung terkena paparan sinar matahari.
Paparan sinar matahari yang langsung mengenai figure dapat membuat warna figure / box figure cepat memudar bahkan cat bisa sampai mengelupas lho. Tips jika kamu ingin memberikan kesan terang di rak penyimpanan kamu bisa memberikan lampu led dengan watt kecil di rak tersebut pada malam hari.
Paparan sinar matahari yang langsung mengenai figure dapat membuat warna figure / box figure cepat memudar bahkan cat bisa sampai mengelupas lho. Tips jika kamu ingin memberikan kesan terang di rak penyimpanan kamu bisa memberikan lampu led dengan watt kecil di rak tersebut pada malam hari.
3. Jangan terlalu sering memegang / menggerakan figure
Terlalu sering memegang figure ternyata tidak baik lho, karena tangan manusia pada dasarnya mengeluarkan keringat/minyak yang apabila terkena figure dapat membuat warna figure juga memudar. Begitupun dengan jenis figure yang bisa digerakan, terlalu sering merubah / menggerakan action figure juga bisa menyebabkan sendi sendi nya cepat longgar.
Terlalu sering memegang figure ternyata tidak baik lho, karena tangan manusia pada dasarnya mengeluarkan keringat/minyak yang apabila terkena figure dapat membuat warna figure juga memudar. Begitupun dengan jenis figure yang bisa digerakan, terlalu sering merubah / menggerakan action figure juga bisa menyebabkan sendi sendi nya cepat longgar.

4. Bersihkan noda membandel dengan alkohol.
Untuk noda membandel kamu bisa membersihkan dengan alkohol. Tidak perlu khawatir karena alkhohol memiliki kandungan yang aman untuk figure jenis plastik / metal.
Untuk noda membandel kamu bisa membersihkan dengan alkohol. Tidak perlu khawatir karena alkhohol memiliki kandungan yang aman untuk figure jenis plastik / metal.

5. Simpan di tempat yang tidak lembab
Simpan action figuremu di ruangan yang memiliki kelembabab rata rata. Jika suatu ruangan terlalu lembab bisa menyebabkan action figure berjamur lhoo !! Nah jika kamu masih ragu apakah ruangan mu lembab atau tidak kamu bisa membeli penyerap udara lembab yang sudah tersedia di supermarket terdekat. Kamu bisa meletakannya di sudut sudut ruangan dan otomatis bahan ini akan menyerap kelembaban air di ruanganmu.
Simpan action figuremu di ruangan yang memiliki kelembabab rata rata. Jika suatu ruangan terlalu lembab bisa menyebabkan action figure berjamur lhoo !! Nah jika kamu masih ragu apakah ruangan mu lembab atau tidak kamu bisa membeli penyerap udara lembab yang sudah tersedia di supermarket terdekat. Kamu bisa meletakannya di sudut sudut ruangan dan otomatis bahan ini akan menyerap kelembaban air di ruanganmu.
6. Jauhkan dari zat zat berbahaya
Minyak dan bensin adalah salah satu yang harus dijauhkan dari figure. Cipratan minyak / bensin dapat membuat cat figure memusar bahkan mengelupas.
Minyak dan bensin adalah salah satu yang harus dijauhkan dari figure. Cipratan minyak / bensin dapat membuat cat figure memusar bahkan mengelupas.
7. Paling penting !! Jauhkan dari jangkauan anak anak
Untuk yang satu ini pasti sudah jadi rahasia umum, banyak kolektor action figure yang menyimpan koleksinya di rak kaca yang terkunci. Atau dengan mengatur posisi figure di rak yang lumayan tinggi untuk anak anak. Terlebih jika koleksimu merupakan koleksi limited edition, pasti sayang banget kan kalau figure mu tanpa sengaja dimainkan oleh anak - anak hehe.
Untuk yang satu ini pasti sudah jadi rahasia umum, banyak kolektor action figure yang menyimpan koleksinya di rak kaca yang terkunci. Atau dengan mengatur posisi figure di rak yang lumayan tinggi untuk anak anak. Terlebih jika koleksimu merupakan koleksi limited edition, pasti sayang banget kan kalau figure mu tanpa sengaja dimainkan oleh anak - anak hehe.

Nah itu tadi 7 tips yang mulai sekarang bisa kamu praktekan untuk menjaga figure kesayangan kamu. Jangan malas untuk membersihkan nya secara rutin ya gaes.. selamat mencoba ^^
Source :Zact ID
Source :Zact ID
Posting Komentar